Cinta ini akan bersatu dalam ikatan yang Suci I By : Aalaudien Al-ghazaly
Maduracorner.com.Bangkalan – Cinta jarak jauh adalah, dua orang yang saling mencintai, namun ia terpisahkan oleh jarak yang jauh di sana, Terhalangi oleh perbatasan Waktu.
Namun inilah tips Cinta jarak jauh :
1. Jika engkau merindukannya, maka Rindukanlah dia dalam Munajadmu agar ia sama , merindukanmu dalam Munajadnya
2. Jika engkau Teringat akan Kasih sayangnya, maka Do’akanlah agar ia selalu dalam keadaan yang baik, dan selalu dalam lindungan-Nya
3. Jika engkau Takut kehilangannya.. Maka angkatlah tanganmu dan pejamkan matamu.. Dan katakanlah ” Ya Allah aku sangat menyayanginya, aku sangat merindukannya, dan aku takut kehilangannya, Maka jagalah ia untukku, Ya Allah sungguh Kutitipkan ia kepada-Mu .. dan Sayangilah ia dengan Kasih sayang-Mu agar selalu dalam lindungan-Mu
4. Yakinlah, Cinta jarak jauh ini tidak akan selamanya..
Percayalah bahwa suatu saat nanti Cinta ini akan bersatu dalam ikatan yang Suci..