
“Ingin kami sampaikan bahwa berdasarkan informasi ada satu korban, kami sedang identifikasi. Dan mudah-mudahan dalam waktu yang tidak waktu lama akan kami sampaikan identitas,” ujar Kepala Dakker Mekkah Arsyad Hidayat dalam jumpa pers di Makkah, Kamis (24/9/015).
Arsyad mengatakan pihaknya saat ini sedang mengumpulkan informasi lebih banyak. Mereka akan bergerak cepat agar tidak ada korban bertambah.
“Kebetulan ada pihak istri dan keluarga yang mendampingi (WNI tersebut) pada saat itu,” ujar Arsyad.
Arsyad mengatakan, tim Dakker Mekkah sudah berada di lokasi. Informasi selanjutnya akan segera disampaikan.
“Banyak orang tua dan perempuan jadi korban,” ujar Arsyad.
(faj/faj)