Adanya Atribut PKI atas Petunjuk Panitia Karnaval

image
atribut PKI

Pamekasan, Maduracorner.com – Atribut PKI yang dipakai siswa dalam karnaval di Kabupaten Pamekasan bukan atas inisiatif sekolah. Namun berdasarkan petunjuk yang disampaikan panitia dalam surat edaran.

“Karnaval tersebut didesain oleh panitia untuk menampilkan tonggak sejarah sejak perjuangan kemerdekaan hingga reformasi,” Kata kepala SMPN 1 Pamekasan, Ali selaku perwakilan MKKS.

Dikatakan Ali sebagai peserta nomer urut enam pihaknya menampilkan pemberontakan PKI, atiribut yang dipakai sudah menyesuaikan dengan petunjuk yang ada di surat edaran yang dikeluarkan panita HUT Kemerdekaan RI – 70.

“Bahkan di teatrikal kami, tampilan itu kan sebetul kami ambil dari film G30SPKI, dialog-dialognya persis gak ada yang kami edit sama sekali,” tambahnya.

Mereka menampilkan sesuai petunjuk panitia, semata-mata untuk menghindari pengurangan nilai akibat tidak lengkapnya atribut maupun cerita yang ditampilkan dalam karnaval.

Penulis : Fatahillah Kamali.           Editor : Altsaqib

Pos terkait