lumpur masih menumpuk I oleh : Arie Widianto
Maduracorner.com,Bangkalan– Banjir di desa Blega kecamatan Blega sudah surut namun siswa SD Negeri 1Blega masih diliburkan. Paslanya, pihak sekolah masih membersihkan lumpur akibat banjir. sementara jalan raya sampang- Bangkalan sudah kembali lancar.
Dari Pantauan MC.com dilapangan, Para guru nampak masih sibuk membersihkan lingkungan sekolah yang terkena banjirn begitu juga beberapa siswa yang datang ke sekolah membantu guru membersihkan lumpur dan aspal jalan yang terkelupas masuk ke dalam sekolah.
Tidak hanya sekolahn rumah-rumah warga yang pada saat banjir terendam aiar, sudah dibersihkan sejak tadi malam, saat banjir mulai surut.
Sedangkan jalan raya Blega bangkalan, sudah mulai lancar, meski masih terdapat beberapa kendaraan yang dibiarkan pemiliknya di pinggir jalan akibat mogok menerobos banjir kemarin. (ari/shb)