Rutan Terima Bantuan Genset | Oleh : Aryan
Maduracorner.com,Bangkalan – Selain menyampaikan anugerah remisi (pengurangan masa tahanan) kepada 40 narapidana Rutan Kelas II.B. Bangkalan. Bupati Bangkalan, R.K.Muh. Makmun Ibnu Fuad juga memberikan bantuan 1 unit genset kepada Kepala Rumah Tahanan (Rutan), Wahid Wibowo, Sabtu (17/8) siang tadi.
“Saya berharap bantuan genset ini bisa berguna bagi warga binaan Rutan kelas II.B Bangkalan,” ucap Bupati termuda di Indonesia itu.
Ra Momon kemudian mengatakan, genset ini berguna jika sewaktu – waktu listrik di Rutan itu padam secara tiba-tiba sehingga bisa dipakai sebagai cadangan tanpa harus menunggu listrik menyala kembali.
Menanggapi itu, Kepala Rutan Kelas II.B Bangkalan, Wahid Wibowo mengucapkan terimakasih.
“Dengan adanya bantuan genset dari bapak Bupati Bangkalan,Ra Momon, Rutan Kelas II.B tidak perlu khawatir lagi bila sewaktu-waktu ada pemadaman listrik karena sudah ada genset,” pungkas Wahid Wibowo.(yan/krs)