Cegah Paham Radikalisme, Pemerintah Harus Gandeng Pesantren

image
Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan, Romahurmuzy saat safari Ramadhan

Pamekasan, Maduracorner.com – Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan, Romahurmuzy meminta pemerintah menggandeng pesantren untuk mencegah berkembangnya paham radikalisme di Indonesia.
“Pemerintah harus melakukan mainstreaming paham-paham islam yang selama ini telah dikembangkan di pondok pesantren,” kata Romy dalam kunjungannya ke STAIN Pamekasan, Senin (29/6/2015).

Dikatakan Romy, Kementerian terkait yakni Kementerian Dalam Negeri, Kepolisian Republik Indonesia, dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme harus bersinergi dengan Pondok Pesantren.
“Ha itu mengembangkan paham islam rahmatan lil alamain yang direplikasi ke dalam kantong-kantong yang selama ini banyak tenggara sebagai tempat reproduksi paham radikalisme,” imbuhnya.

Lebih lanjut menurut Romy, Pemerintah juga harus menggelar diskusi publik dengan mendatangkan pemateri dari mancanegara terutama yang negaranya punya pengalaman buruk dengan paham radikalisme.
“Seperti Negara syiria, irak, dan negara-negara yang terpecah akibat paham radikalisme,” pungkasnya.

Penulis : Fatahillah Kamali
Editor : Gebril

Pos terkait