Tangkapan Masih Minim | Oleh:Aryan

Maduracorner.com,Bangkalan – Meski hampir seminggu ini cuaca nampak cukup bersahabat dan tiupan angin barat sedikit muali mereda, namun, hasil tangkapan ikan nelayan di kecamatan Tanjung Bumi masih sedikit. Hal itu disebabkan, karena para nelayan belum berani menangkap ikan jauh ke tengah lautan, mereka hanya mencari ikan di sekitar pantai. “Tangkapan suami (nelayan) saya masih sedikit, belum seberapa karena melautnya cuma sebentar, da n itupun dipinggir” ujar Supiyah isteri nelayan Kecamatan Tanjung Bumi.
Menurut dia, para nelayan masih ragu menangkap ikan seperti hari – hari biasanya ditengah perubahan cuaca yang sulit ditebak. Karena sewaktu- waktu bisa saja angin barat dan gelombang yang kelihatan tenang itu berubah menjadi ganas. “Itu sebabnya harga ikan dipasaran masih mahal,” imbuh Supiyah.
salah seorang pembeli ikan, Munawaroh warga Desa Paseseh mengatakan, selain tidak ada ikan yang besar, harga ikan naik, ditambah lagi warga yang saling berebutan ingin membelinya, sementara stok ikan sedikit, makanya harga ikan naik. “Dulu, 5 ekor ikan ukuran 15 cm harganya Rp. 15 ribu sekarang naik menjadi Rp.25 ribu dan 10 ekor ikan ukuran 8 cm Rp.20 ribu naik menjadi Rp.30 ribu,” keluh Munawaroh. (yan/min)