Dampak Kebijakan Impor, Harga Sembako Berangsur Normal

harga daging mulai melegakan konsumen. foto : aryan/mc.com
harga daging mulai melegakan konsumen. foto : aryan/mc.com

Harga Sembako Berangsur Normal | Oleh : Aryan
Maduracorner.com,Bangkalan – Harga sembako yang sempat meroket di pasar tradisional Ki Lemah Dhuwur, kini berangsur normal. Terutama untuk harga bawang merah, cabe merah keriting, daging ayam potong dan daging sapi.

“Alhamdulillah, setelah pemerintah mengimport beberapa kebutuhan pokok warga, harga-harga dipasar tradisional sudah mulai menurun. Apalagi nantinya akan diadakan operasi pasar sebagai tindak lanjut untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga jelang Hari Raya Idul Fitri 1434. H,” ujar Kepala Disperindag Bangkalan, Nawawi, Rabu, (24/7).

Hal itu dibenarkan oleh salah satu penjual sembako dipasar traidisional K.L.Duwur Jalan Halim Perdana Kusuma Bangkalan,Hajah Maisaroh.Menurutnya beberapa harga yang sebelumnya melambung kini sudah mulai turun. Seperti daging sapi yang sebelumnya Rp.100 ribu turun menjadi Rp.85 ribu/ kg-nya, cabe merah kriting semula Rp. 60 ribu menjadi Rp.45ribu dan bawang merah keriting dari Rp.50 ribu menjadi Rp.40 ribu.

“Mudah-mudahn menjelang hari raya nanti, kalau bisa harga sembako semakin menurun bukan sebaliknya,”harap Munirah.(yan/krs)

Pos terkait