Demo ke DPRD Bangkalan, Ratusan Massa Bawa Replika Celurit

image
Demo ke DPRD Bangkalan, Ratusan Massa Bawa Replika Celurit

Bangkalan, maduracorner.com – Ratusan massa dari Aliansi Pemuda Pemudi Cinta Damai (ALPPEDA) menggelar aksi unjuk rasa ke gedung DPRD Bangkalan, selasa (29/9/2015). Uniknya, selain membawa poster, mereka juga membawa replika celurit dengan berbagai bentuk. Replika-replika senjata tajam tersebut ditenteng sambil sesekali diacungkan ke udara.

Dalam aksinya, massa menuntut agar wakil rakyat DPRD Bangkalan menolak gerakan hak angket dan interpelasi yang diinisiasi oleh Fraksi PKB kepada Bupati Bangkalan, Makmun Ibnu Fuad.

“Kami meminta dewan menolak atau tidak ikut mendukung gerakan hak angket maupun interpelasi. Tidak usah mengikuti gayanya PKB”,tegas Korlap aksi ALLPEDA, Syafi dengan nada berapi-api.

Massa pun meminta anggota DPRD Bangkalan sebagai bagian rakyat Bangkalan untuk tetap mendukung kepemimpinan Makmun Ibnu Fuad. “Tetap mendukung Ra Momon hingga akhir masa jabatannya. Kami mengecam segala bentuk gerakan yang mengganggu konsentrasi Bupati Bangkalan dalam menjalankan tugasnya,”tegas Syafi lagi.

Selain itu, Syafi juga mendesak kepada Fraksi PKB DPRD Bangkalan untuk segera menghentikan manuver politiknya.“Kami mendesak Wabup Bangkalan Mondir Rofii untuk menghentikan penghianatan terhadap pemerintahan yang sah di Bangkalan,”ucapnya.

Sementara itu, sejumlah pimpinan DPRD dan Fraksi saat menemui pendemo menyatakan, bahwa mereka tetap mendukung kepemimpinan Bupati Bangkalan. “Saya sependapat dengan kalian (massa) dan tetap mendukung kepemimpinan Ra momon sampai akhir masa jabatannya,” kata Fatkurrahman, Wakil Ketua DPRD Bangkalan yang juga Ketua DPC PDIP Bangkalan tersebut. (yan/mad).

Penulis : Aryan
Editor  : Mamad El Shaarawy

Pos terkait