Dishutbun | oleh A.Sohib

Maduracorner.com,Bangkalan – untuk mensukseskan program Gebyar penanaman 1 Milyar pohon, dinas Kehutanan dan Perkebunan (dishutbun) kabupaten Bangkalan menyediakan 40 ribu bibit pohon. Ribuan bibit pohon itu disebear ke 18 kecamatan yang ada di kabupaten Bangkalan. “Untuk pencanangan Program pemerintah penanaman 1 Milyar pohon ini kita lakukan di desa Kranggan Timur kecamatan Galis,” terang Kadishutbun Bangkalan, Abd Razak, Selasa (04/12).
Dijelaskan, ribuan bibit pohon dari berbagai jenis ini di datangkan dari BP Das Brantas Jawa Timur, sedangkan jenis bibit pohon yang disebar itu diantaranya; pohon Jati, Mahoni, akasia, Nyamplong dan sawu Kecik. “Jadi yang 40 ribu pohon ini sudah
kita tanam,” tuturnya.
Lebih lanjut Abd Razak menjelaskan, selain 40 ribu bibit pohon yang didatangkan dari BP Das Brantas Jatim, untuk memenuhi kebutuhan bibit dalam program tanam 1 Milyar pohon ini, Dishutbun juga mengambil bibit dari 70 kelompok kebun bibit Rakyat (KBR) yang ada. “Di Masing-masing KBR ini ada 40 ribu bibit pohon yang siap tanam,” katanya.
Oleh sebab itu kata Abd Razak, Dishutbun tidak pernah mengalami kesulitan bibit pohon, karena 70 kelompok KBR yang ada dikabupaten Bangkalan telah menyediakan bibit pohon yang dibutuhkan. “Kalau untuk rehabilitasi lahan di sini (bangkalan red), bibit dari KBR saya kira sudah mencukupi,” jelasnya.
Sementara itu, Kabid Pembibitan Dishutbun Bangkalan, Imam Wahyana menjelaskan, tujuan dari penanaman 1 Milyar pohon ini untuk membangun tanah yang kritis agar supaya menjadi subur. “Lahan kritis itu jika ditanami pohon akan subur,” kata Imam Wahyana.
Dijelaskan dia, dalam penanaman pohon itu dibutuhkan 1.600 pohon/hektar dengan jarak tanam 2 x 3 m. “Jaraknya harus tepat agar pohon yang ditanam bisa tumbuh dengan subur,” pungkasnya. (Min).