Kuatir Pelaksanaan Rekapitulasi Ricuh | Oleh : Aryan
Maduracorner.com, Bangkalan – Bercermin dari beberapa kejadian kecil saat penghitungan suara ditingkat PPS dan kuatir pelaksanaan rekapitulasi perolrhan suara di PPK Kecamatan Klampis. Polres Bangkalan mengirim 2 truk kesatuan Brimob untuk mengamankan jalannya rekapitulasi di PPK tersebut.
“Kami berharap saat pelaksanaan penghitungan atau rekapitulasi suara yang digelar pada hari ini di tingkat PPK akan berjalan aman, lancar dan kondusif,” ujar Camat Klampis, Moh. Rufa’i, saat memberi sambutan dan membuka secara resmi acara rapat pleno terbuka rekapitulasi atau penghitungan suara ditingkat PPK, Minggu, (13/4).
Hal senada juga diungkapkan Ketua PPK Kecamatan Klampis, Abdul Rozak, dia berharap rekapitulasi suara atau hasil penghitungan suara gabungan tingkat PPS yang berasal dari 130 TPS dan DPT sekitar 47 ribu. “Kami beserta jajaran PPK berharap rekapitulasi suara hasil gabungan penghitungan suara PPS di 130 TPS dan DPT sekitar 47 ribu lebih bisa berjalan aman dan lancar,” tutur Abdul Razak.
Sementara itu Kapolres Bangkalan, AKBP Sulistiyono saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Klampis, AKP Rifandi
mengatakan bantuan 2 truk pasukan Brimob dimaksudkan untuk berjaga-jaga seandainya pada pelaksanaan penghitungan atau rekapitulasi suara yang digelar pihak PPK hari ini terjadi kericuhan yang menjurus kearah anarkis. Kita sudah bersiap – siap mengendalikan dan mengamankan situasi agar tidak terjadi korban yang tidak diharapkan.
“Sesuai perintah dari bapak Kapolres Bangkalan, Polres Bangkalan dibantu pihak TNI siap memberi pengamanan jalannya penghitungan suara ditingkat PPK maupun ditingkat kabupaten,” pungkasnya.(Yan/shb)