Empat Pertandingan Sisa, Target Minimal Enam Poin

Empat Pertandingan Sisa, Target Minimal Enam Poin

Empat Pertandingan Sisa, Target Minimal Enam Poin

Target PMU di 4 Pertandingan Sisa | Oleh Mamad el Shaarawy

Maduracorner.com, Bangkalan – Putaran I kompetisi ISL akan segera berakhir. Bagi Persepam Madura United (PMU), mereka masih menyisakan 4 laga sisa, yakni 2 laga away melawan Arema (10/04), Persegres Gresik United ((16/04).
Sementara lainnya adalah laga home yakni menjamu Persita Tangerang (20/04) dan Persib Bandung (24/04).

Ditilik dari lawan tanding PMU, rasanya tidak ada yang mudah. Namun demikian, Manager PMU Achsanul Qasasi (AQ) menegaskan, bahwa pemain maupun supporter tidak boleh minder. Meski tim yang baru promosi ke ISL, namun PMU sudah mulai belajar banyak dan beradaptasi sepanjang putaran I tersebut. 

“Sebagai pendatang baru, siapa sangka kami kini bisa bisa bersaing dengan klub-klub yang sudah punya nama besar. Bahkan bisa mengalahkan mereka”,tegas AQ merujuk beberapa tim kuat ISL yang berhasil dikalahkan PMU termasuk Persija Jakarta dengan skor telak 0-3 di Solo. “Masyarakat Madura harus tetap optimis. Tim ini (PMU) sudah menjadi tim yang memiliki karakter kuat”,sambungnya.

AQ juga mengatakan, tim asuhan Daniel Rukito tersebut kini sedang dalam kondisi bagus meski tidak maksimal dalam 2 laga terakhirnya. Namun menurut laki-laki asli Sumenep Madura tersebut, kekompakan dan semangat tim tetap terjaga. Bahkan siap menghadapi 4 partai sisa di putaran I ini.“Saya sudah bicara dengan pelatih agar momentum motivasi terus dijaga dan ditingkatkan”, terang anggota DPR RI tersebut.

“4 pertandingan terakhir putaran I harus kita maksimalkan. Target minimal 6 poin!”,pungkas AQ kepada maduracorner.com. (mad)

Pos terkait