Akibat salah cetak pada logo dan gambar | Oleh : Mustofa El Abdy
Maduracorner.com, Pamekasan – Hari kedua pelipatan dan penyortiran surat suara, kerusakan surat suara pilpres di Pamekasan terus bertambah. Dari semula 16 Surat suara rusak pada hari pertama, pada hari kedua ditemukan sebanyak 319 surat suara rusak.
Divisi Logistik KPU Pamekasan, Samsul Muarif mengungkapkan data tersebut merupakan hasil pengumpulan data surat suara rusak hingga pukul Selasa (24/6) pukul 16.00 WIB. Menurutnya, kerusakan rata-rata diakibatkan salah cetak yakni logo dan gambar Paslon buram.
“Sampai saat ini jam 16.00, surat suara yang rusak sebanyak 319 surat suara. Hal ini kebanyakan karena buram pada logo atau gambar pasangan calon. Dan beberapa surat suara juga tintanya tembus ke belakang,” terangnya.
Samsul menambahkan hingga saat ini KPU Pamekasan berhasil menyelesaikan 195 box dan sisanya sebanyak 150 box. Direncanakan sebanyak 150 box tersebut bisa diselesaikan Rabu (25/6) sore.
“Mudah-mudahan besok sore sudah bisa diselesaikan sesuai dengan target,” tambahnya.
Bahkan untuk memenuhi target tersebut, KPU menambah sebanyak 47 orang dari semula 27 orang. Sehingga total pekerja yang dilibatkan untuk melipat dan menyortir surat suara sebanyak 72 orang.
“Dengan penambahan pekerja diharapkan ada percepatan sortir dan lipat suara dan diharapkan sesuai dengan target dan waktu yang ditentukan,” pungkasnya.(top/lam)