Hujan Semalam Banjiri Sampang

banjir tak menyurutkan semangat belajar siswa. foto : sofia/mc.com
banjir tak menyurutkan semangat belajar siswa. foto : sofia/mc.com

Sejumlah Sekolah Tergenang | oleh : sofia

Maduracorner.com, Sampang – Hujan deras sepanjang sore hingga malam hari yang mengguyur wilayah kecamatan Omben dan kecamatan Robatal mengakibatkan permukaan air sungai kemuning meluap. Dampaknya, sejumlah sekolah yang datarannya lebih rendah menjadi tergenang dan bahkan mengganggu kegiatan belajar di sejumlah sekolah tersebut.

Seperti yang dialami Sekolah Dasar Negeri 3 Gunung Maddeh Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang, ( 08/03/2014 ) banjir setinggi 40 centi meter menggenangi halaman sekolah hingga hampir menyentuh teras kelas.

Meski para guru belum memulangkan siswanya, namun kegiatan ujian ( SBK ) Seni Budaya Kesehatan terancam di tunda karena seluruh halaman sekolah terendam banjir.

“Pulang ini, banjir sekolahnya, sekarang hari terakhir ujian kelas 6 tapi tidak bisa,” kata Alfin salah satu siswa SDN 3 Gunung Maddeh.

Dampak lain dari banjir yang menggenangi sekolah, para siswa lebih memilih tidak menggunakan sepatu melainkan beralas kaki sandal. Karena tidak hanya sekolah mereka yang terndam banjir, namun akses jalan ke arah sekolah SDN 3 Gunung Maddeh juga tergenang hingga setinggi 30 centimeter.(fia/krs)

 

Pos terkait