
Ledakan Tabung Elpiji Hanguskan Seisi Rumah | Oleh : Aryan
Maduracorner.com,Bangkalan – Sebuah rumah tinggal di dusun Dinangsah desa Gigir kecamatan Blega Kamis (24/10) petang terbakar. Lagi-lagi diduga karena ledakan tabung gas elpiji 3 Kg. Selain menghanguskan harta benda seisi rumah, seorang ibu yang tengah hamil 4 bulan, Musrifah (35) juga ditemukan hangus. Sedangkan suaminya Moh.Soleh (40) menderita luka bakar di sekujur tubuhnya, korban selamat ini langsung di larikan ke Puskesmas Blega untuk mendapat pertolongan medis.
“Diduga karena tabung LPG yang meledak. Api langsung melalap habis isi rumah termasuk sepasang suami istri M. Soleh dan Musrifah. Namun Moh. Soleh yang juga mengalami luka disekujur tubuhnya masih bisa diselamatkan dan kini tengah dirawat intensif Puskesmas Kecamatan Blega,” ujar Kapolres Bangkalan, AKBP Sulistiyono melalui Kapolsek Blega, Iptu Moh.Rivai, Kamis, (24/10).(yan/krs)