Patroli dialogis TNI dan Polri I Oleh : Nur Sofia
Maduracorner.com, Sampang– Untuk menjaga kondusifitas Kabupaten Sampang menjelang pelaksaan Pemilu Legislatif (Pileg) 2014, aparat TNI dan Polri bersama – sama menggelar patroli secara mobile ke seluruh wilayah Kecamatan se- Kabupaten Sampang. Sebanyak 100 aparat gabungan TNI dari Kodim 0828 dan Polres Sampang di kerahkan secara serentak sepanjang hari hingga pelaksaan Pemilu nanti.
Menurut Komandan Kodim 0828 Sampang, Letkol Kav Susanto, patroli gabungan TNI dan Polri ini bersifat dialogis, setiap regu yang berjumlah 7 hingga 10 aparat yang dilengkapi senjata laras panjang akan berkeliling menyusuri jalan dan mereka harus berhenti di tempat keramaian seperti warung maupun pos ronda yang menjadi tempat warga sekitar berinteraksi.
“Patroli ini sifatnya dialogis, oleh sebab itu kita tidak hanya muter – muter saja, tapi kita juga melakukan dialog dengan warga sekitar ” tutur Susanto.
Sementara itu Kapolres Sampang, AKBP Imran Edwin Siregar, menjelaskan, patroli dangan scala besar ini akan terus dilakukan hingga masa tenang dan pada pelaksanaan Pemilu nanti dengan tujuan untuk memantau situasi, aparat yang bertugas dilapangan diharapkan lebih pro aktif memantau situasi untuk mengantisipasi kejadian yang mengarah ke pidana dengan memantau secara khusus titik – titik rawan.
“Patroli ini perintah langsung dari Panglima TNI dan Kapolri, sebagai bentuk pelayanan kita kepada masyarakat, yang penting menjelang tanggal 9 kita harapkan semua berjalan dengan baik, jadi bukan baru terjadi sesuatu baru dilakukan patroli karena patroli dilakukan untuk mencegah, dengan adanya patroli orang akan berfikir untuk berbuat sesuatu,” kata Imran Edwin Siregar.
Lebih lanjut Imran mengatakan, patroli gabungan TNI dan Polri ini akan dilaksanakan mulai pagi hingga sore hari dan akan berlanjut hingga malam hari. (fia/shb)