Gerindra 50 Persen kursi DPRD | Oleh : Aryan
Maduracorner.com,Bangkalan– Sebagai sesepuh dan tokoh adat Madura, RKH Fuad Amin berharap pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan pemilihan legislatif (piileg) 2014 untuk memilih calon legislatif (caleg) DPR, DPD, DPDRD Provinsi dan DPRD Kabupaten di Bangkalan, berjalan aman, lancar, tertib, sukses dan kondusif. “Yang penting jangan sampai terjadi pelanggaran, biarkan warga memilih sesuai hati nurani masing-masing. Kalah menang itu soal biasa,” ujar mantan Bupati Bangkalan dua periode berturut-turut usai mencoblos di TPS 01 kelurahan Kraton Bangkalan, Senin,(9/4).
Akan tetapi sebagai ketua DPC Partai Gerindra Bangkalan, kata Ra Fuad, pihaknya menargetkan bisa merebut 50 persen kursi di DPRD Bangkalan. “Untuk di dapil saya ini, target bisa 80 persen, kalau diseluruh Kabupaten Bangkalan 50 persen,” katanya.
Sementara itu, Ketua KPPS TPS 01 Kelurahan Kraton Kecamatan Kota Bangkalan, Siswono mengatakan jumlah DPT di TPS 01 sebanyak 352 orang dan didampangi 4 saksi dari parpol kontestan pileg 2014.
“Harapan kami pencoblosan yang dilakukan warga pada pileg 2014 ini, bisa sebagaimana harapan kita bersama yakni luber dan jurdil,” pungkasnya. (yan/shb).