Komisi VII DPR RI Kunjungi Madura | Oleh : Agus Budi H

Maduracorner.com, Bangkalan– Sebanyak 25 orang anggota komisi VII DPRRI mengunjungi Madura. Rombongan Komisi yang menbidangi Energi, Sumber Daya Mineral, Riset Dan Teknologi, Serta Hingkungan Hidup itu disambut langsung oleh Bupati Bangkalan RK Muhammad Makmun Ibnu Fuad, SE di Pendopo Agung Kabupaten Bangkalan yang menjadi tuan rumah dalam Kunjungan Kerja tersebut. Acara itu juga dihadiri oleh Bupati se-Madura.
Menurut ketua Rombongan Zainuddin Amali, kunjungan kerja komisi VII DPR RI ke Jawa Timur memang mengagendakan untuk mengunjungi pulau Madura karena Madura yang mempunyai 4 kabupaten ini sangat berpotensi menjadi sumber energi di Jawa Timur. “Kami Komisi VII yang bermitra dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral sepakat berkunjung ke Madura, untuk melihat dari dekat potensi dan pengelolaan Migas dan mendengarkan aspirasi dari Pimpiman Daerah (Bupati Red) yang ada di Madura ini,” jelas politisi Golkar ini.
Kurangnya dan belum tersedianya infrastruktur kata Zainuddin Amali, merpakan salah satu hambatan utama kenapa potensi migas yang ada tidak bisa dimaksimalkan dan dinikmati masyarakat. “Oleh karenanya dalam perubahan UU Migas yang sedang kami bahas saat ini, dan kami target selesai sebelum masa tugas kami berakhir, akan dimasukkan ketentuan-ketentuan tentang keterlibatan pemerintah daerah dan keterlibatan masyarakat di sekitar pengoprasian industri migas,” pungkas Zainuddin amali (gus/min)