Pamekasan, Maduracorner.com – Pasca kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), harga beras super yang didatangkan dari Jawa di pasar 17 Agustus kota Pamekasan melambung tinggi.
Menurut Umami, salah satu pedagang beras eceran di pasar 17 Agustus Pamekasan, harga beras mengalami kenaikan hingga mencapai sebesar Rp. 20 ribu setiap 25 kilogramnya sebagai dampak naiknya harga BBM.
“Harga beras setiap karung ukuran 25 kg yang semula Rp. 240 ribu menjadi Rp. 260 ribu per kilogram,” kata Umami, Selasa (31/03/15).
Sementara harga beras lokal hasil panen padi petani di Kabupaten Pamekasan mengalami penurunan dari semula Rp. 30 ribu setiap 3 kilogram atau satu gantang menjadi Rp. 28 ribu per 3 kilogram.
“Tapi kami tidak bisa menyetok persediaan beras karena penjualan setiap hari terus menurun,” imbuhnya.
Dikatakan Umami, sejak kenaikan harga BBM, daya beli masyarakat menurun. Terbukti dari menurunnya jumlah penjualan setiap harinya dari yang semula 15 kilogram perhari menjadi 3 kilogram perhari.
Penulis : Fatahillah Kamali
Editor : Gebril Altsaqib