PMI Bangkalan: “Ayo Donor Darah!”

image
Donor Darah

Bangkalan, maduracorner.com – Direktur Unit Transfusi Darah /IRD RSU Syarifah Ambami Rato Ebuh, dr.Fathur Rosi mengatakan, PNS di lingkungan Pemkab Bangkalan yang dianggap memenuhi syarat kesehatan wajib hukumnya untuk ikut donor darah. “Hal ini sudah atas seizing dan restu Bupati Bangkalan”,katanya kepada maduracorner.com, kamis (28/1/2015) di sela-sela kegiatan donor di SMUN 2 Bangkalan.

Dokter yang merangkap sebagai Sekretaris PMI Cabang Bangkalan, menambahkan, kegiatan donor darah memiliki korelasi positif dengan kemanusian. Seperti menolong sesama manusia yang mengalami kecelakaan dan membutuh bantuan darah, ibu melahirkan yang mengalami pendarahan, operasi, sakit demam berdarah dan penyakit lainnya yang membutuhkan bantuan darah.

“143 kantong darah dari SMAN 2 Bangkalan ini akan disimpan di tempat khusus (kulkas). Nanti akan diberikan kepada yang membutuhkan dan bersifat segera atau darurat,”ujar Fathur Rosi.

Mantan Direktur RSUD Syarifah Ambami Rato Ebuh Bangkalan ini menambahkan, Unit Transfusi Darah RSUD menyediakan 1000 – 1.500 kantong darah setiap bulannya. Hal ini agar pertolongan bisa segera diberikan guna  menekan angka kematian semaksimal mungkin di Kabupaten Bangkalan.

“Satu kantong darah bisa menyelamatkan tiga nyawa. Oleh karena itu kami mengajak kita semua untuk bersama-sama mendonorkan darahnya demi membantu sesama,”pungkasnya. (yan/mad)

Penulis : Aryan
Editor  : Mamad el Shaarawy

Pos terkait