PSSI Sampang Malah Kecam Menpora?

image
4 Elemen Suporter se Madura Dukung Menpora

Sampang,maduracorner.com – Keputusan pembekuan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) mendapat kecaman keras Askab PSSI Sampang. Menurut mereka, pembekuan ini sama halnya dengan menghambat kemajuan persepakbolaan di Indonesia.

Hal itu dikemukakan oleh Ketua PSSI Sampang Abdus Salam. Dirinya mengaku sangat menyayangkan keputusan pembekuan PSSI yang dinilainya sebagai keputusan yang gegabah. “Jelas keputusan Menpora sangat kami sayangkan karena membekukan PSSI,”ucap Abdus Salam kepada maduracorner.com, rabu (22/04/2015) siang.

Menurut anggota DPRD Kabupaten Sampang ini, Menpora terlalu campur tangan ke dalam tubuh internal PSSI. Seharusnya lanjut Abdus Salam, Kemenpora sebaiknya melakukan pengawasan terhadap kenerja PSSI dan memberikan sanksi apabila ditemukan oknum yang mengganggu kinerja PSSI.

“Bukan malah dengan mengambil keputusan pembekuan lembaga PSSI. Saya pikir, Menpora terlalu masuk ke internal PSSI. Seharusnya Menpora mengkaji dulu, bukan langsung mengambil sikap. Tindak oknum tersebut, bukan lembaganya,”cetus Abdus Salam.

Meski begitu, Abdus Salam berharap, keputusan membekukan PSSI dikaji ulang oleh Menpora demi kemajuan persepakbolaan di tanah air.

Suara PSSI Sampang ini tampaknya berbanding terbalik dengan suara dukungan 4 elemen besar supporter Madura. Sebagaimana diketahui, 4 kelompok supporter di Madura sepakat mendukung keputusan Menpora Imam Nahrawi yang membekukan PSSI. Keempat elemen besar supporter Madura Bersatu tersebut yakni, K-Conk, Trunojoyo Mania, Taretan Dhibik dan Peccotmania. Mereka mendeklarasikan dukungan pada menpora hari minggu kemarin. (son/mad)

Penulis : S Umar Al Farouq
Editor : Mamad El Shaarawy

Pos terkait