Satu-satunya dari Madura, Regal Juara Ikuti Event Body Contest

KETERANGAN: Rega, asal Bangkalan yang mampu menorehkan prestasi di ajang lomba binaraga. (Dok.Mc).

BANGKALAN, Maduracorner.com, Regal, itulah nama akrabnya, pria bertubuh kekar itu membuat orang terkesima. Putra asli Daerah Kota Dzikir dan Sholawat itu mampu menorehkan prestasi gemilang di dunia binaraga yakni dalam ajang atlas bom battle of muscle 2024.

Mereka yang belum mengenalnya mungkin akan mengira dia sebagai atlet binaraga biasa. Padahal, di balik badannya yang kekar itu, tersimpan pontensi yang luar biasa.

Bacaan Lainnya
umroh

Pemuda dengan tekad berbiaya sendiri itu adalah atlet satu-satu nya peserta dari Bangkalan di kelas Men Beginner pada event atlas BOM Battle of Muscle 2024 yang berasal dari Kabupaten Bangkalan.

Dia sudah mulai mengenal dunia olahraga ekstrem tersebut sejak menginjak usia belasan tahun. Regal terpukau dengan kemampuan atlet binaraga.

Regal mengikuti event atlas BOM Battle of Muscle 2024 pada (14/01) kemarin, dengan tahapan penyisihan, semifinal dan final. Peserta yang mengikuti event tersebut terbilang banyak, di perkirakan 50-60 peserta di kelas Men Beginner.

“Dengan keterbatasan yang saya miliki saya tetap berusaha semaksimal mungkin untuk ikut event body kontes demi membawa nama baik Bangkalan di cabang olahraga, tepatnya di bidang olahraga binaraga” ungkapnya 

Atlet binaraga di nilai jarang diminati oleh masyarakat Madura, oleh sebab itu ia menekuni olahraga binaraga. Langkahnya juga tidak lepas dari dukungan sang istri dan anaknya.

Regal berharap, agar cabang olahraga binaraga di Kabupaten Bangkalan semakin berkembang dan terus maju.

“Semoga langkah ini dapat membantu nama baik Kabupaten Bangkalan di bidang olahraga Binaraga dan menjadi perhatian pemerintah daerah,” harapnya. (Red).

Pos terkait