
Antisipasi Wabah DBD | oleh : arie
Maduracorner.com, Sampang – Memasuki transisi musim dari kemarau ke penghujan (pancaroba) ancaman penyakit demam berdarah (DBD) mulai datang. Karena itu, Dinas Kesehatan Sampang melakukan fogging (pengasapan) di sejumlah lokasi rawan DBD, terutama di kawasan kota.
Kemarin, upaya pembasmian nyamuk aedes aegypti (carrier virus DBD) dilakukan Dinkes Sampang di kawasan permukiman sepanjang jalan Semeru, wilis dan pemuda bahari.
“Ini bagus untuk mencegah meluasnya DBD, apalagi sekarang masuk musim pancaroba, jadi penyemprotan ini penting bagi kami,” tutur Sonhaji, salah satu warga.
Respon Sonhaji ini sekaligus ungkapan kegembiraan atas upaya responsif Dinkes untuk mencegah menjangkitnya perkembang biakan nyamuk Aedes Aegepty.(rie/krs)