SGB Terus Bersolek

SGB dalam pengerjaan pagar

SGB dalam pengerjaan pagar

Papan Nama Direnovasi |Oleh:Aryan

Maduracorner.com,Bangkalan- setalah sering ditempati pertandingan sepak bola bertaraf Nasional stadion gelora bangkalan (SGB) terus di percantik. Papan nama yang terletak di halaman parkir SGB direnovasi. Rencananya nama SGB akan diganti dengan huruf yang lebih besar.

“Tulisan SGB lama dibongkar dan dipermak, akan diganti dengan tulisan yang lebih besar juga akan dipasang air mancur agar SGB kelihatan lebih cantik,” ujar pengawas pekerja Wahyudi, Sabtu, (7/12).

Sementara itu, Arie Sugiyanto warga Perumda Bangkalan, mendukung direnovasinya tulisan SGB itu. Menurutnya, dengan direvovasi papan nama SGB serta diberi kolam kolam dan air mancur, SGB akan kelihatan lebih cantik.

Cuma kata Arie Sugianto, yang perlu mendapat perhatian saat ini dari instansi terkait, seperti BLH, Dispora Budpar dan Satpol.PP adalah masalah kebersihan dan keamanannya masih kurang terjamin. Apalagi berdekatan dengan lokasi pusat makanan rakyat (Pumara) dan aktifitas pedagang kaki lima (PKL) sore hari hingga malam hari yang meluber sampai diatas trotoar, membuat pemandangan SGB kumuh pada pagi hari karena bermacam jenis sampah banyak berserakan.

“Saran saya, sebaiknya di SGB itu ditempatkan beberapa pasukan kuning yang khusus menjaga kebersihan dan Satpol PP penjaga keamanan agar di kawasan SGB tidak dijadikan ajang berbuat mesum dan mabuk-mabukan,” usulnya. (yan/shb)

Pos terkait