Pemilih Pemula Mulai Digarap | oleh : agus
Maduracorner.com, Bangkalan – Untuk menekan angka golput pada pemilu legislatif tahun 2014 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangkalan menggelar Seminar Pemilu yang bertema Peningkatan Peran Serta Masyarakat Dalam Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD, DPRD Prop. Dan DPRD Kab/Kota Tahun 2014, Rabu (18/12) siang tadi di gedung PKPRI Bangkalan.
menjelaskan bahwa tujuan seminar ini untuk Peningkatan Peran Serta dan Partisipasi Masyarakat pada Pemilu Legilatif 2014 mendatang.
“Sesuai temanya, tujuan Seminar ini untuk meningkatan Peran Serta dan Partisipasi Masyarakat pada pemelu Legelatif 2014 mendatang,” terang ketua pokja sosialisasi sekaligus komisioner KPU Bangkalan Syaiful Ismail.
Untuk saat ini, lanjutnya, segmen pertama yang digarap adalah kelompok pemilih pemula.
“Oleh karenanya kami undang perwakilan 18 SMU dan yang sederajat, yang pada 9 April 2014 genap sudah berusia 17 tahun,” imbuh Syaiful seraya juga menambahkan bahwa kegiatan serupa akan kembali dilakukan, termasuk kepada kelompok segmen mahasiswa dan elemen masyarakat yang lain.(gus/krs)