
Formulir Model C Mendesak Didistribusikan | oleh : Teguh
Maduracorner.com, Sumenep – Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Sumenep akhirnya jemput bola untuk memenuhi kekurangan formulir model C, ke KPU Propinsi Jawa Timur. Komisioner KPU Sumenep, Moh. Ilyas, menjelaskan, pihaknya akan mengambil sendiri kekurangan formulir rekapitulasi penghitungan suara di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS). Upaya itu terpaksa dilakukan untuk menghindari terganggunya tahapan pendistribusian logistik ke kepulauan.
“Kita tidak bisa menunggu pengiriman dari KPU Propinsi Jatim, karena jika ditunggu akan tiba pada Jumat (28/3) besok. Sedangkan pengesetan logistik akan dilakukan hari ini, Kamis (27/3) hingga Jumat (28/3) pagi. Makanya, kita ambil sendiri untuk mengambil kekurangan formulir tersebut, yang dipastikan Kamis (27/3) sore nanti sudah tiba di KPU Sumenep,” kata Ilyas.
Kekurangan formulir model C itu, lanjut Ilyas, khusus Daerah Pemilihan (Dapil) 7, Kecamatan Arjasa (Pulau Kangean) yang Jumlahnya sekitar 112 set. Ratusan set formulir tersebut diperuntukkan bagi 7 TPS, sebab per-TPS membutuhkan 17 set.
Meski sempat molor, namun pendistribusian logistik Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 akan dimulai pada tanggal 29 Maret 2014 besok, dengan memprioritaskan kepulauan. Keterlambatan pendistribusian tersebut tidak mengganggu tahapan Pemilu.
“Pengiriman logistik itu molor dari jadwal semula pada tanggal 26 Maret 2014 kemarin, hal itu karena kekurangan logistik. Tapi, saat ini seluruh kebutuhan logistik sudah terpenuhi dan akan langsung dilakukan pengesetan. Jadi, pendistribusian logistik bisa dimulai 29 Maret 2014 nanti,” terangnya.
Pendistribusian logistik ke kepulauan dijadwal selama dua hari, sejak tanggal 29 hingga 30 Maret 2014. Dan tanggal 29 Maret 2014, untuk pendistribusian ke Pulau Kangean dan Sapeken, yang meliputi Kecamatan Arjasa, Kangayan dan Sapeken. Sementara tanggal 30 Maret 2014, akan didistribusikan ke Pulau/Kecamatan Masalembu, Raas dan Pulau Sapudi (meliputi Kecamatan Nonggunong dan Gayam). Pemilu Legislatif 2014, akan dilaksanakan pada 9 April 2014 mendatang. (tgh/krs)