Bangkalan dan Pamekasan Lolos Oleh Ubai
maduracorner, Bangkalan – Pagelaran Pra-Porprov Rayon Madura untuk cabang olahraga sepak bola akhirnya rampung dilaksanakan. Tim sepakbola dua kabupaten asal pulau garam yaitu Bangkalan dan Pamekasan dipastikan lolos ke ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Timur yang bakal dihelat bulan Juni 2013 mendatang.
Bangkalan dan Pamekasan lolos setelah berhasi menduduki peringkat masing –masing juara grup dan runner up. Keduanya mengoleksi poin sama yaitu 6. Sebenarnya ada 3 tim dalam Grup Rayon Madura yang memiliki poin sama yaitu 6. Selain Bangkalan dan Pamekasan, tim sepakbola Sampang juga memiliki poin 6. Namun selisih gol tim dari Kota Bahari tersebut kalah dari tim sepakbola Kota Salak Bangkalan maupun Kota Gerbang Salam Pamekasan.
Pada dua laga terakhir selasa sore tadi, Sampang berhasil menang tipis atas tuan rumah Bangkalan 0-1. Ini kemenangan kedua tim sepakbola Sampang setelah di laga sebelumnya juga mengalahkan Sumenep 2-1. Meski mempunyai 6 poin, namun selisih gol tim Sampang hanya 1, yakni memasukkan 3 dan kebobolan 2 gol. Dengan selisih gol yang minim tersebut, mereka hanya menempati posisi 3 diatas Sumenep yang berada di juru kunci.
Sementara Bangkalan berhasil membuat gol 7 banding 3 kemasukan atau memiliki selisih gol 4 sehingga berhak sebagai juara grup. Begitupun Pamekasan yang merebut posisi runner up juga memiliki selisih gol yang lebih baik dari Sampang, yakni memasukkan 5 dan 2 atau selisih 3 gol.
Jumali, salah satu anggota tim pelatih Bangkalan, mengaku bangga dengan torehan prestasi yang diraih anak asuhnya. “ini merupakan buah kerja keras anak-anak di lapangan. Mudah-mudahan prestasi ini bisa berlanjut pada pagelaran porprov juni mendatang” ujarnya saat dihubungi melalui ponselnya usai pertandingan.Tim sepakbola Bangkalan dan Pamekasan akan mulai bertanding di Porprov pada 23-30 Juni 2013. Bersama tim kabupaten/kota lain se Jawa Timur yang juga sudah menjalani pra-kualifikasi di masing-masing rayon, 2 tim muda terbaik asal pulau Madura itu diharapkan bisa memberikan penampilan menawan dan meraih hasil maksimal. (laz/mad)