​Pemudik Dihadang di Perak, Penyeberangan Ujung – Kamal Sepi


Bangkalan, Maduracorner.com – Angkutan penyeberangan Ujung – Kamal yang selama nampak sepi. Pada arus mudik lebaran tahun ini nampak akan semakin sepi. Betapa tidak? Pasalnya para pemudik yang pulang dari rantau baik dengan kapal laut jurusan  Kalimantan – Surabaya, Sulawesi – Surabaya, Sumatra – Surabaya, Jakarta – Surabaya. Maupun dengan angkutan lainnya dan hendak mudik menuju ke empat kabupaten di pulau Madura. Saat ini taksi carteran, bus mini maupun  bus besar sudah menghadang di Ujung Perak Surabaya dan menawarkan angkutan cepat ke Madura melalui akses suramadu.
“Penumpang mudik dari Ujung – Kamal dengan ASDP pada lebaran tahun ini akan semakin sepi. Sebab penumpang nya sudah dihadang di Perak Surabaya untuk di angkut ke 4 kabupaten di Madura,” terang salah satu penyobek karcis dermaga Kamal, Arief, Sabtu,(10/6/2017).
Menurut penjelasan Arief, pemudik saat ini inginnya serba instan. Sedangkan kalau nyeberang dengan kapal ASDP Ujung-Kamal lama nunggunya. Mereka tidak betah dan memilih angkutan carteran meski agak mahal yang penting cepat sampai dikampung halamannya di pulau Madura.
“Sekarang ini saingan di dunia transportasi semakin ketat. Mereka berlomba- lomba memberi kemudahan. kepada pemudik agar secepatnya sampai dikampung halamanya,” papar Arief.
Maka dari itu, makin lama penyeberangan ASDP melalui Ujung – Kamal dari tahun ke tahun akan terus merugi karena penumpangnya semakin sepi. (yans)
Penulis ; Aryan

Editor: Atsaqib

Pos terkait