Tasyakuran yang dihadiri oleh ratusan partisipan pasangan bertagline salam tersebut sebagai ucap syukur karena unggul presentase suara dari beberapa lembaga survey dan quick count.
“Ini acara tasyakuran, kami berdoa bersama-sama karena insyaallah kami unggul persentase suara dari beberapa hasil hitung cepat” terang Ra Latief usai mengadakan tasyakuran.
Dari hasil tersebut Ra latief berterima kasih kepada masyarakat bangkalan yang telah ikut mensukseskan dan menjaga kondusifitas selama pilkada bangkalan berlangsung.
Dirinya juga berharap semua pihak dapat bersatu demi mewujudkan bangkalan yang sejahtera.
“Kami berharap semua pihak dapat bersatu demi terwujudnya bangkalan yang sejahtera” ucapnya. (One)