HIPMI Bangkalan Dilantik, Fokus pada Pemberdayaan Desa dan Mendatangkan Investor

KETERANGAN: Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Bangkalan saat melakukan proses pelantikan.(Dok/Mc).

BANGKALAN – Maduracorner.com, Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Bangkalan resmi dilantik yang berlangsung di Pendopo Agung Kabupaten Bangkalan, Senin, (29/07/24) kemarin.

Pada momen pelantikan tersebut, Pj upati Bangkalan, Drs. Arif M. Edie, menantang para pengusaha muda untuk mendatangkan investor ke daerah Bangkalan. Acara ini juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Bangkalan.

Bacaan Lainnya
umroh

Dalam sambutannya, Drs. Arif M. Edie menekankan pentingnya peran pengusaha muda dalam memajukan perekonomian daerah. 

“Para pengusaha muda ini adalah motor penggerak ekonomi yang sangat dibutuhkan oleh Kabupaten Bangkalan. Saya berharap, dengan dilantiknya kepengurusan HIPMI yang baru ini, saya tantang para pengusaha muda ini untuk mendatangkan investor sebanyak-banyaknya,” ujarnya.

Ketua HIPMI Bangkalan yang baru dilantik, Ellinas Jalusamya Djatmiko, menyampaikan visinya untuk meningkatkan kolaborasi antara pengusaha muda dengan pemerintah daerah. HIPMI berencana untuk memperluas program Desa binaan mereka, yang saat ini baru mencakup Desa Binoh di Kecamatan Burneh. 

“Kami berencana untuk memperluas jangkauan program kami ke lebih banyak desa di Kabupaten Bangkalan. Ini adalah langkah penting untuk mendukung pengembangan ekonomi lokal dan menciptakan lapangan kerja baru,” ujarnya.

HIPMI Bangkalan juga berkomitmen untuk mengadakan berbagai program pelatihan, seminar, dan kegiatan lainnya yang dapat membantu pengusaha muda di desa-desa dalam mengembangkan bisnis mereka.

“Kami ingin memastikan bahwa pengusaha muda di desa-desa memiliki akses ke pengetahuan dan sumber daya yang mereka butuhkan untuk sukses,” tambah Ellinas.

Selain itu, HIPMI Bangkalan akan bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk menarik investor ke Kabupaten Bangkalan. “Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendatangkan investor yang dapat membantu mengembangkan berbagai sektor usaha di daerah ini,” kata Ellinas.

Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi HIPMI Bangkalan untuk lebih aktif dalam berbagai kegiatan yang mendukung pengembangan usaha di berbagai sektor. 

“Dengan langkah ini, HIPMI Bangkalan berharap dapat berkontribusi lebih besar dalam pembangunan ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di desa-desa,” pungkasnya.(red)

Pos terkait