Homebase PSB Musim Depan Belum Jelas

Penggawa PSB masih rindukan SGB  | Oleh ; Achmad Baiquni

Laskar Suramadu-foto :  dokumen MC.
Laskar Suramadu-foto : dokumen MC.

Maduracorner.com, Bangkalan – Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia telah berkahir, dan klub-klub peserta telah membubarkan timnya. Biasanya, persiapan klub akan kembali dilakukan setelah jadwal resmi dari PT. Liga Indonesia resmi dirilis. Demikian pula dengan Perseba Super Bangkalan (PSB).

Namun yang masih menjadi pertanyaan dikalangan pecinta bola adalah, apakah klub berjuluk Laskar Suramadu itu tetap akan ber-homebase di Stadion Gelora Bangkalan (SGB), setelah pada pertandingan terakhir lalu, pihak PSSI Bangkalan mencabut ijin penggunaan SGB sebagai kandang PSB ?

Banyak spekulasi beredar terkait masa depan PSB,  sebuah sumber mengatakan, bahwa klub kebanggaan K-conk Mania itu tengah melakukan penjajakan untuk di-take over pihak luar. “Saya dengar mau ke Kalimantan,  tapi saya kurang tahu bagaimana kepastiannya.” Ujar penggiat sepak bola Bangkalan yang enggan disebutkan namanya pada MC.com, Kamis (03/10).

Namun pemilik klub Vigit Waluyo, saat dikonfirmasi menepis spekulasi tersebut. “Saya belum bisa memberikan keterangan. Kita juga baru beristirahat dari kompetisi.” Ucapnya saat dihubungi via ponselnya.

Sementara itu, beberapa eks-penggawa PSB mengaku masih berharap bisa kembali direkrut tim dan kembali ke Bangkalan. “Tim sudah dibubarkan saat ini, dan saya juga sedang liburan di Makasar.” Jawab Fandi Achmad, striker PSB.
Ditanya mengenai rencananya musim depan, pemain yang pernah memperkuat timnas U-19 itu mengaku belum tahu. “Belum tahu mas. Mudah-mudahan bisa kembali lagi ke Bangkalan musim depan.” Imbuh pemain lincah tersebut.

Hal senada juga dilontarkan Harianto, gelandang PSB. Pemain bertubuh mungil itu mengaku sangat nyaman bermain di SGB. “Senang sekali kalau musim depan main lagi di Bangkalan. Ini karena lokasinya tidak terlalu jauh dari rumah saya.” Ungkap pemain yang berdomisili di Gresik itu. (bai/min)

Pos terkait