Pasar Wisata di Tinjau | Oleh: Aryan

Maduracorner.com,Bangkalan– Semakin dekatnya peresmian Pasar Wisata yang dibangun menyatu dengan Pasar tradisional Ki Lemah Duwur di jalan Halim Perdana Kusuma Bangkalan ditinjau oleh Kepala Kantor Pengelolaan Pasar Kabupaten Bangkalan, Bambang Setiawan. “Meski waktu pembukaan Pasar Wisata ini tinggal 5 hari lagi, yakni nanti hari Rabu, (27/02) nanti. Saya harus mempersiapkan segala sesuatunya sedini mungkin,” terang Bambang Setiawan didampingi Kepala Pasar KLD Bangkalan, Busro, Jum’at (22/02) pagi.
Menurut Bambang, jumlah kios yang disediakan dipasar Wisata saat ini sebanyak 36 stand. Stand Di buat saling berhadap-hadapan, 18 kios di sebelah utara, 18 disebelah selatan dan ditengahnya diberi gang selebar 1 meter untuk para pengunjung yang hendak berbelanja. “Sebelum para pedagang menempati kios itu. Pihak pasar telah mengundang mereka untuk ikut mengambil nomer undian penempatan stand tersebut. Agar tidak terkesan pilih kasih dan menimbulkan kecemburuan antar sesama pedagang,” tuturnya.
Dijelaskan dia, tujuan di Bangunnya pasar wisata disamping nantinya bisa diharapkan sebagai pasar sentral yang menjual oleh-oleh khas Madura dan produk unggulan khas Madura lainnya. “Juga untuk mengakomodir keinginan para penggiat dibidang Usaha Kecil Menengah (UKM) dan memperluas stimulan kunjungan konsumen ke pasar tradisional KLD Bangkalan,” pungkasnya. (yan/min)