Kecelakaan di Burneh, PHL Samsat Polres Bangkalan Meninggal

BANGKALAN, MADURACORNER.COM- Sungguh tragis nasib yang dialami Zainuddin (41) warga Jalan Pesalakan, Kelurahan Kemayoran Bangkalan. Pekerja Harian Lepas (PHL) Samsat Polres Bangkalan itu, meninggal karena kecelakaan.

Insiden kecelakaan lalu lintas yang merenggut nyawa Zainuddin ini, terjadi di Jalan Raya Kusuma Bangsa, Desa/Kecamatan Burneh, Kamis 25 Januari 2018 sekitar pukul 19.00 WIB.

Kronologis peristiwa memilukan itu, bermula ketika Zainuddin mengendarai Honda Vario dengan nomor polisi M 6171 GC berjalan dari arah utara ke selatan.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), Zainuddin hendak berbelok ke kanan jalan. Nahas, di saat bersamaan melintas Honda Beat dengan nomor polisi M 2911 HC dari arah yang sama.

Akibat jarak yang begitu dekat, membuat kecelakaan tersebut tidak bisa dihindarkan. Honda Beat yang dikemudikan Fathur Rosi (19) dengan Abd Rasid (21) warga Desa Soket Dajah, Kecamatan Tragah itu, menghantam Zainuddin.

Kerasnya benturan, membuat Zainuddin terpental ke aspal jalan dan menderita cidera otak berat (COB) serta patah tulang rusuk bagian kanan. Sedangkan, Fathur Rosi dan Abd Rasid hanya mengalami luka ringan.

Kasat Lantas Polres Bangkalan, AKP Inggit Prasetyanto menuturkan, Zainuddin sempat mendapatkan perawatan intensif di RSUD Syamrabu Bangkalan. Namun, nyawa Zainuddin tidak bisa selamatkan, karena menderita luka cukup serius pada bagian kepala.

“Korban yang mengalami luka ringan dirawat di Puskesmas Burneh. Dua kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di kantor Unit Laka Lantas,” tandasnya. (*)

Penulis: Heriyanto Ahmad

Editor : Achmad

Pos terkait