Maduracorner.com,Bangkalan- Kantor Kementrian Agama kabupaten Bangkalan berhasil meraih Penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dengan Paragraf Penjelasan (DPP) dari BPK. ”Satu hal yang paling membanggakan, pencapaian kinerja dalam aspek tata kelola, khususnya dalam pengelolaan anggaran dan laporan keuangan, dimana Kemenag telah meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dengan Paragraf Penjelasan (DPP) dari BPK. Prestasi itu harus tetap dipertahankan dan ditingkatkan di tahun-tahun mendatang,” kata Bupati bangkalan, RKH Fuad Amin dalam sambutan yang dibacakan oleh Wabup, HM Syafik Rofii dalam Upacara memperingati Hari amal Bhakti ke 67 di halaman kantor Kemenag Bangkalan, Kamis (3/1/2012).
Pada kesempatan itu, Wakil bupati meminta, agar seluruh jajaran aparatur Kemenag bekerja secara profesional dan memiliki integritas tinggi. Seiring dengan dinamika pembangunan dibidang agama dan visi Kemenag yaitu terwujudnya masyarakat Indonesia yang taat beragama, rukun, cerdas, mandiri dan sejahtera lahir bathin. Termasuk ikut mensukseskan 5 bidang program setrategis Kemenag, diantaranya peningkatan kualitas kehidupan beragama, kerukunan beragama, pendidikan agama dan keagamaan, ibadah haji serta tata kelola pemerintah yang baik (good governance).
Upacara dalam memperingati hari amal Bhakti ke 67 itu diikuti oleh Kepala Kemenag kabupaten Bangkalan dan sekitar 300 Pengawas, Kepala KUA, PPAI, Guru Agama MI, M.Ts, MA dan semua karyawan Kemenag Bangkalan. (yan/min).