Aktivis Ditembak, Kerap Soroti Kasus Korupsi

download (3)

Bangkalan, Maduracorner.com – Mathur Husairi, seorang aktivis yang kerap kali menyoroti kasus dugaan korupsi di Kabupaten Bangkalan, ditembak orang tak dikenal saat membuka pagar rumah di Jalan Teuku Umar, Selasa (20/1/2015) sekitar pukul 01 30 wib.

Sekarang Direktur CIDE tersebut sedang menjalani operasi di RSUD dr Soetomo, Surabaya. Pasalnya, kondisi korban sangat parah karena ditembus peluru. Dimana peluru itu mengenai pinggang, pangreas dan tembus ke paru.

“Ketika mendengar suara letusan seperti tembak, saya langsung keluar rumah untuk melihat apa yang terjadi. Ternyata paman sudah bersimbah darah karena tertembak,” terang keponakan korban, Rofii.

Menurut Rofii, pelaku yang menembak pamannya langsung kabur ke arah Selatan. Selanjutnya keluarga membawa korban ke RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu untuk diselamatkan jiwanya.

“Karena lukanya parah, lalu dirujuk ke RSUD Soetomo untuk dioperasi,” paparnya.

Sementara itu, Wakapolres Bangkalan, Kompol Yanuar Herlambang, membenarkan adanya penembakan yang menimpa seorang aktivis. Saat ini sedang proses penyelidikan untuk mengungkap pelaku.

“Petugas sudah memasang garis polisi di tkp,” ucapnya.

Penulis : Gebril Altsaqib

Pos terkait