Cek kesiapan logistik | oleh : Teguh
Maduracorner.com,Sumenep — Menjelang pelaksanaan Pemilu Presiden (Pilpres), 9 Juli besok, Kamis (3/7), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Propinsi Jawa Timur melakukan peninjauan persiapan Pilpres di KPU Sumenep.
Hal itu terang Komisioner KPU Jatim, Dewita Ayu Shinta, peninjauan yang dilakukan itu, guna memastikan persiapan Pilpres di Sumenep, termasuk pendistribusian surat suara ke PPK hingga PPS. Karena Sumenep memiliki kepulauan.
“Kami dengan sengaja melakukan peninjauan persiapan pelaksanaan Pilpres di Kabupaten Sumenep ini. Hasilnya, alhamdulillah KPU Sumenep sudah siap,”katanya.
Menurutnya, anggaran, Perencanaan dan Logistik KPU Jatim itu sudah sesuai setting dan peraturan KPU, baik itu pendistribusiannya maupun persiapan yang lain.
“Persiapannya sudah sesuai PKPU. Kebutuhan logistik untuk kepulauan sudah didistribusikan,” terangnya.
Selain di Sumenep, pihaknya juga akan meninjau kesiapan Pilpres di 3 KPU di Madura, yakni Pamekasan, Sampang dan Bangkalan. “Kami juga bakal meninjau persiapan Pilpres di 3 KPU lainnya di Madura,” pungkasnya. (tgh/lam)