Nelayan Pamekasan Hilang di Tengah Laut

laut
Pamekasan, Maduracorner.com – Seorang nelayan asal Desa Pagagan Kecamatan Pademawu Pamekasan hilang saat mencari kepiting di perairan desa setempat. Korban adalah Sugianto (25), warga setempat yang diperkirakan hilang sekitar pukul  08.00 WIB dalam kondisi perahu milik korban sudah tak bertuan.
Menurut Halili warga setempat, korban berangkat dari rumahnya pada pukul 05.00 WIB. Namun keluarganya menemukan perahu korban sudah kosong.
“Kemungkinan korban dihantam ombak dan angin di tengah,” katanya kepada wartawan, Rabu (01/04/15).
Dikatakan Halili, korban sehar-hari mencari kepiting dan baru saja melangsungkan pernikahan sekitar 6 bulan yang lalu. Shinggi istri korban menangis histeris. Hingga saat ini, korban belum ditemukan kendati nelayan setempat sudah melakukan pencarian. Bahkan tim sar juga turut mencari korban.

Penulis : Fatahillah.

Editor : Gebril Altsaqib

Pos terkait