Difasilitasi Disnakertrans, UPT Pelatihan Kerja dan TP PKK | oleh : teguh
Maduracorner.com, Sumenep – Sebanyak 25 orang masyarakat dari golongan ekonomi lemah mendapatkan pelatihan keterampilan menjahit. Program pelatihan terhadap 19 warga kecamatan daratan dan 6 warga kepulauan itu segaja diberikan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sumenep yang bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumenep serta UPT Pelatihan Kerja di Kabupaten Sumenep.
Program pelatihan tersebut diharapkan dapat membekali mereka untuk meningkatkan taraf ekonomi keluarganya.
“Dengan keterampilan menjahit diharapkan mereka bisa ningkatkan taraf hidupnya,” kata Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumenep, Ny. Nurfitriana Busyro.
Sementara Kepala Disnakertran Sumenep, Sustono menambahkan bahwa selain meningkatkan taraf ekonomi, pelatihan menjahit ini juga diharapakan mampu mengurangi angka pengngguran.(tgh/krs)