
Adu Kepintaran Bermanuver Tanpa Remote | oleh : arie
Maduracorner.com, Sampang – Roboboat atau perahu mini karya mahasiswa seluruh Indonesia dilombakan di Pantai Camplong Sampang. Mereka mengadu kelihaian masing-masing mini boat untuk bermanuver tanpa dikendalikan siapapun.
Salah satu aksi atraktif dipertontonkan mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS). Roboboatnya cukup pintar bermanuver, setelah diletakkan di air di Pantai Camplong Sampang, perahu mini ini berlayar sendirian tanpa awak maupun remote control. Dia mampu berlayar mengitari bola kecil yang di taruh di air, saat perahu hendak menabrak rintangan tiba tiba berbelok arah menghindari tabrakan. aksi perahu mini tanpa kendali mendapatkan apresiasi penonton karena dianggap pintar.
“Ada tiga kategori yang dilombakan mulai perahu dengas sensor, remote dan mesin tanpa awak,” ujar juri lomba Roboboat, Dimas Pratama.
Sedangkan penonton, Harun Al Rasyid pun mengungkapkan bahwa lomba ini sangat bagus dan sangat mendidik untuk anak-anak.
“Ya ini bagus karena bisa mendidik anak terutama berkarya di bidang perkapalan,” tukas Harun singkat.
Namun tidak semua Roboboat mampu bermanuver sesuai kategori yang dilombakan. Salah satunya seperti Roboboat berwarna orange, tiba tiba berhenti saat mesin baru dinyalakan, akibatnya sang perahu mini ini terpaksa ditarik keluar karena harus dilakukan perbaikan mesin.
Dimas kembali menambahkan, lomba ini diharapkan akan menjadi inovasi baru di bidang teknologi perkapalan. Jika diterapkan kepada teknologi pembuatan kapal, bukan tidak mungkin Indonesia akan mampu memproduksi kapal pesiar tanpa dikendalikan oleh nahkoda.
Lomba yang pesertanya dari Universitas, Institut, Politeknik seluruh Indonesia ini direncanakan berlangsung selama dua hari. Tiga peserta terbaik dari tiga kategori yang dilombakan akan keluar sebagai pemenang. (rie/krs)