Ada Pertunjukan Sapi Sono’ di Acara Bunga Bangsa

image
Ada Pertunjukan Sapi Sono' di Acara Bunga Bangsa

Pamekasan, Maduracorner.com – Sapi sono’ yang menjadi salah satu ikon seni dan budaya masyarakat Madura dipertunjukkan dalam acara Bunga Bangsa di Desa Sana Laok Kecamatan Waru Pamekasan, Sabtu (20/9/2015).

Pantauan Maduracorner.com, pertunjukan sapeh sonok tersebut digelar di Jalan Dusun Lanpelan Desa Sana Laok. Ada dua pasang sapeh sonok yang berjalan sama kompak diiringi dengan musik saronen.

Pertunjukan itu pun disambut antusiasme warga yang datang menyaksikan pertunjukan tersebut. Sebab sapi sono’ yang biasanya hanya dipertunjukkan dalam kontes di Kota Pamekasan bisa mereka saksikan di desanya.

“Kami senang ada pertunjukan sapi sono’, karena bisa memperkenalkan budaya Madura,” kata Ridwan, salah satu warga yang ditemui di lokasi.

Untuk diketahui, pertunjukan Sapi Sono’  dipertandingkan setiap tahun. Kontes sapi sono’ biasanya meliputi kecantikan sapi, dan kekompakan pasangan sapi saat berjalan beriringan.

Penulis : Fatahillah Kamali.         Editor : Altsaqib

Pos terkait