Prabowo Subianto Serahkan 15 Titik Bantuan Sumber Air Bersih di Madura

KETERANGAN: Antusias warga menyambut kedatangan Prabowo Subianto di Bangkalan, madura. (Dok. Mc).

BANGKALAN – Maduracorner.com, Calon Presiden nomer urut 02 Prabowo subianto melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Al anwar, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan, Madura, Selasa, (23/01/24) kemarin.

Dalam lawatannya itu, Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto mengaku hanya kunjungan kerja dalam rangka menyerahkan lima belas titik bantuan eksplorasi dan pipanisasi sumber air bersih di empat Kabupaten di Madura.

Bacaan Lainnya
umroh

Menurut Prabowo, kunjungan ke pondok pesantren (Ponpes) Al-Anwar sebagai titik lokasi penyeraha bantuan terhadap empat Kabupaten di Madura. Prabowo berjanji akan meneruskan program tersebut dan akan membantu setiap desa di Madura yang masih kekurangan air.

“Kita akan terus berupaya sekuat tenaga untuk membantu setiap desa yang kekurangan air, mudah mudahan setelah ini kita bisa teruskan ke desa-desa yang belum mendapatkan,” kata Prabowo saat memberikan sambutan.

Prabowo juga mengatakan sudah memberikan atensi khusus terhadap Universitas Pertahanan Republik Indonesia (UNHAN RI) agar membuat studi khusus untuk menentukan titik air bersih yang bisa di eksplorasi.

“Saya sudah memberikan instruksi kepada Rektor UNHAN segera mempunyai tugas satuan air, kemudian segera membentuk program studi khusus,” Kata Prabowo.

Meskipun membantu masyarakat bukan tugas Universitas. Akan tetapi menurut Prabowo, jika ada masyarakat yang membutuhkan maka perlu untuk dibantu melalui pengetahuan yang dimiliki.

“Memang ini bukan tugas pokok, tugas pokok UNHAN itu mendidik insinyur-insinyur baru anak-anak muda kita. Tetapi ini bagian dari pengabdian masyarakat, jadi kalau masyarakat membutuhkan maka kita juga perlu membantu masyarakat,” Ujarnya.

Dilain sisi, KH. Mukhlis Muhsin selaku pengasuh Ponpes Al Anwar yang juga salah satu penerima bantuan ekplorasi dan pipanisasi sumber air sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan, dia merasa terbantu tengan pengeboran tersebut.

“Dengan adanya bantuan bapak Mengan ini kami sangat terbantu, karena kalau di musim kemarau pondok kami ini kekurangan air,” pungkasnya.(San).

Pos terkait